Salam Perbatasan | Cliquers Paloh

Selasa, 09 Oktober 2012

Cara Menjadi Cliquers resmi

Dear UnITY..   Dikarenakan banyaknya kabar kurang sedap mengenai adanya pihak2 tertentu yang membuka pendaftaran Fans Club2 UnITY (Cliquers, Bagindaria, Sheraiser, Afganisme, dan Vidies) dengan mengatasnamakan UnITY atau Trinity Optima Production, per hari ini, Senin 13 Juni 2011, UnITY menegaskan, bahwa pendaftaran Fans Club UnITY yg resmi, hanya melalui UnITY.. Jika ada pihak2 lain yg membuka pendaftaran FC, tanpa disertai info resmi dari milis, twitter, facebook atau fanpage UnITY, kami tidak menanggung segala resiko penipuan yang mungkin akan tejadi.   Berikut ini kami kembali jelaskan mengenai tata cara pendaftaran FC2 UnITY : 1. Secara langsung :Datang langsung, dengan membawa fotocopy kartu identitas (KTP/SIM/KARTU PELAJAR) & kartu member yang lama (bagi Afganisme & Vidies) dan membayar dengan tunai / cash biaya pendaftaran FC di :kantor Trinity Optima Production :Jl. Hayam Wuruk no. 58, Jakbar.Telp (021) 6012700.Setiap hari Rabu dan Jumat, jam 10.30wib – 17.30wib Contact person : mbak Angel / Ina  2. Secara online :

a.  mengirim email kosong ke :    - cliquers.unity@gmail.com (UNGU)
    - bagindaria@gmail.com (D'BAGINDAS)
    - sheraiser@gmail.com (SHERINA)
    - afganisme.unity@gmail.com (AFGAN)
    - vidies.unity@gmail.com (VIDI), dan
    - satunity@gmail.com (UnITY)

b.  menunggu kiriman email balik dari UnITY, berisi form pendaftaran CLIQUERS, BAGINDARIA, SHERAISER, AFGANISME, VIDIES, dan UnITY

c.  mengisi dengan lengkap formulir pendaftaran mentransfer biaya pendaftaran + ongkos kirim TIKI (untuk mengirim ID Card & T Shirt), ke rekening : BCA Cab. Hayam Wuruk AC# 350.800.8815 atas nama Trinity Optima Production.Besarnya biaya pendaftaran untuk :- CLIQUERS : Rp 75.000,-- BAGINDARIA : Rp 60.000,-- SHERAISER : Rp 60.000,-- AFGANISME : Rp 75.000,-- VIDIES : Rp 75.000,-- UnITY : Rp 20. 000,- cat : biaya TIKI berbeda2 tergantung wilayah pengiriman   

d.  mengirim kembali form pendaftaran yang sudah diisi, scan fotocopy kartu identitas (KTP/SIM/KARTU PELAJAR) & kartu member yang lama (bagi Afganisme & Vidies). Dan bukti transfer ke email, dengan subject : PENDAFTARAN (CLIQUERS / BAGINDARIA / SHERAISER /AFGANISME / VIDIES/ UnITY) + tulis nama kamu Contoh : Pendaftaran (CLIQUERS) Ratna Sari   

e.  Tunggu kiriman ID Card + T Shirt, yang akan dikirim oleh UnITY, paling lambat 1 (satu) bulan sejak UnITY menerima email konfirmasi pendaftaran tsb.   3. Melalui Duta2 Fans Club Daerah Dikarenakan tidak semua teman2 kita 'akrab' atau mudah menggunakan teknologi komputer.UnITY meminta tolong, perwakilan2 pengurus daerah atau dikenal dengan nama Duta Fans Club, untuk membantu proses pendaftaran Fans Club di daerah2. Duta Fans Club yg diakui oleh UnITY, adalah Duta yang sudah dipilih dengan suara bulat oleh member2 Fans Club daerahnya, dan dilaporkan ke UnITY. Nama dan identitas Duta tersebut akan dimasukkan UnITY ke smua jaringan sosial UnITY (milis, website, fanpage)  Untuk Cliquers, hampir seluruh daerah di Indonesia sudah memiliki Duta Fans Club yg Resmi.Untuk Sheraiser, Bagindaria dan Afganisme, Duta Resmi nya baru di beberapa daerah saja. Dan untuk Vidies, dikarenakan baru bergabung dengan UnITY, saat ini blm ada Duta Fans Club, yg diakui secara resmi oleh UnITY.

Tata cara pendaftaran melalui Duta Fans Club :a.  mentransfer biaya pendaftaran ke rekening :BCA Cab. Hayam Wuruk AC# 350.800.8815 atas nama Trinity Optima Production.Besarnya biaya pendaftaran untuk :- CLIQUERS : Rp 75.000,-- BAGINDARIA : Rp 60.000,-- SHERAISER : Rp 60.000,-- AFGANISME : Rp 75.000,-- VIDIES : Rp 75.000,- - UnITY : Rp 20. 000,-
b.  mengambil form pendaftaran CLIQUERS, BAGINDARIA, SHERAISER, AFGANISME, VIDIES, dan UnITY dari Duta Fans Club mu   c.  mengisi dengan lengkap formulir pendaftaran   d.  mengembalikan form pendaftaran yang sudah diisi, beserta fotocopy kartu identitas (KTP/SIM/KARTU PELAJAR) & kartu member FC yang lama (bagi Afganisme & Vidies). Dan bukti transfer ke Duta Fans Club mu  e.  membayar ongkos kirim TIKI (untuk mengirim ID Card & T Shirt) secara cash / tunai ke Duta Fans Club. cat : besarnya biaya TIKI berbeda2 tergantung wilayah pengiriman. Dan biaya TIKI bisa disiasati lebih murah, apabila pendaftaran dilakukan secara bersama2. e. Tunggu kiriman ID Card + T Shirt, yang akan dikirim oleh UnITY ke Duta Fans Club mu, paling lambat 1 (satu) bulan sejak UnITY menerima email konfirmasi pendaftaran tsb. Nantinya Duta2 akan yang memberikan info kepada member2 nya, apabila T Shirt dan ID sudah mereka terima.   Jadi kembali ditegaskan, bahwa tidak ada pembayaran member FANS CLUB melalui pihak lain atau rekening lain, hanya rekening yang sudah dituliskan di atas, atau langsung membayar ke kantor Trinity. Duta hanya boleh menerima uang TIKI dan bukti transfer pembayaran pendaftaran FC dari calon2 member FC.   Demikian penjelasan UnITY mengenai tata cara pendaftaran member2 UnITY. Tolong di share ke anggota lain, jadi tidak perlu diulang2 penjelasan yang sama..   Terima kasih

0 komentar:

Posting Komentar